25 Apr 2021

Minggu Paskah IV. Kis. 4:8-12; 1Yoh. 3:1-2, Yoh. 10:11-18. Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya. Kita senang dan menghormati Yesus sebagai Gembala yang baik, dan mohon perlindungan-Nya. Tapi kita lupa bertanya: Kalau Yesus Gembala yang baik, apakah saya domba-Nya yang baik? Diharapkan gembala yang baik mempunyai domba yang baik pula, bukan domba yang sesat! Domba yang baik mengenal sang Gembala, dan suara-Nya. Mengenal merupakan proses yang panjang. Perlu ditekuni setiap hari, bertahun-tahun. Mengenal dan mengikuti suara-Nya. Perlu doa dalam keheningan serta bimbingan Roh Kudus.

Comments are closed.