28 Mar 2021

Minggu Palma mengenangkan Sengsara Tuhan. Yes. 50:4-7; Flp.2:6-11; Mrk.14:1 – 15:47 (singkat:15:1-39). Hosana! Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan. “Hosana” dari bahasa Ibrani berarti: “Selamatkanlah, kami mohon.” Orang banyak menyambut kedatangan Yesus di Yerusalem dengan seruan itu, sebagai pengakuan bahwa Dialah Raja Mesias. Sejauh manakah seruan itu keluar dari hati mereka, dari keyakinan yang teguh? Beberapa hari lagi seruan itu menjadi: “Salibkan Dia!” Manusia punya kecenderungan untuk ikut arus. Padahal setiap orang diberi akal sehat untuk berpikir kritis. Banyak orang ikut-ikutan dengan massa karena malas berpikir atau karena takut berbeda dari orang lain. Bagaimana dengan saya?

Comments are closed.