Sabtu. Im 25:1,8-17; Mat 14:1-12. Herodes telah menyuruh menangkap Yohanes, membelenggu dan memenjarakannya berhubung dengan peristiwa Herodias, istri Flilipus, saudaranya. Herodes adalah raja boneka, sebab pemerintahan ada di tangan orang Roma. Herodes tidak hanya dikuasai orang Roma, tetapi juga oleh Herodias, istri Filipus saudaranya yang ia ambil menjadi istrinya. Sebenarnya Herodes bersimpati dengan Yohanes pembaptis. Tetapi ketika Yohanes menegurnya soal Herodias, ia menyuruh menangkapnya. Sejauh mana Herodias berperan dalam penangkapan Yohanes? Sejak dahulu penjara-penjara dihuni oleh orang bersalah dan tak bersalah. Allah yang mahaadil akan menghakimi semua orang dan penghakiman-Nya benar, sebab Ia mahatahu.
Kursus Kitab Suci
MEMBAHAS SELURUH ALKITAB DARI KEJADIAN SAMPAI DENGAN WAHYU
DALAM 100 MINGGUKURSUS DIADAKAN SETIAP HARI SELASA
jam 18.00 tepat
sampai jam 20.00 tepat
di Jl. Merdeka 24
Masuk dari Sekolah Santa AngelaFasilitator:
Sr. Emmanuel Gunanto, osuBiaya: sukarela