Monthly Archives: March 2013

31 Mar 2013

Minggu HR Paskah Kebangkitan Tuhan. Kis 10:34a,37-43; Kol 3:1-4 atau 1Kor 5:6b-8; Yoh 20:1-9. Ia melihatnya dan percaya.  Biasanya orang perlu percaya dulu baru melihat. Murid yang dikasihi itu melihat dulu letak kain kapan yang diatur dengan rapi. Tak mungkin pencuri jenazah berbuat seperti itu. Melihat membuat dia ingat apa yang pernah dikatakan Yesus bahwa Ia akan diserahkan dan dibunuh tapi bangkit pada hari yang ketiga. Bila kita bisa melihat, itulah anugerah yang besar. Tapi melihat saja tidak cukup. Perlu mengamati dan mengartikan, melihat tanda-tanda kebangkitan di sekitar kita: penyem-buhan, pertobatan, hidup baru. Selamat Paskah! Alleluia!

30 Mar 2013

Sabtu Suci. Kej 1:1 – 2:2 (1:26-31a); Kel 14:15 – 15:1; Yes 55:1-11; Rm 6:3-11; Luk 24:1-12. Mengapa kamu mencari Dia yang hidup di antara orang mati? Pagi-pagi beberapa perempuan pergi ke kubur untuk membawa rempah-rempah untuk jenazah Yesus. Kehadiran malaikat mengejutkan mereka. Yesus sudah bangkit. Mengapa mere-ka mencari Dia di tempat orang mati? Jalan salib dan kematian Yesus berakhir di Golgota. Bapa menerima pengorbanan Putra-Nya yang terkasih dan membangkitkan Dia. Kebangkitan-Nya yang mulia ber-langsung selama-lamanya. Devosi pada sengsara dan salib Yesus itu baik. Tapi jangan berhenti di situ. Mari kita mencari Yesus yang hidup secara terselubung dalam saudara-saudara-Nya yng paling hina.